Tim PSDW melakukan kunjungan dan juga survey terhadap pihak desa dan juga mahasiswa Universitas Negeri Malang yang melakukan MBKM Membangun Desa Skema 6 minggu di desa Sumbergondo. Kegiatan ini dilakukan oleh LP2M bagian sumberdaya dan wilayah, yang dihadiri langsung oleh Dr. Dwi Wulandari, S.E., M.M., CFP selaku Kepala Pusat Sumberdaya dan Wilayah. 

Tim yang berlokasi di Desa Sumbergondo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu ini mendapatkan tanggapan baik dari masyarakat lokal terhadap program yang dilaksanakan, seperti pengelolaan sampah, sosialisasi-sosialisasi, dan program kerja lainnya. Masyarakat setempat juga mendukung program kerja yang akan dilaksanakan, dan turut andil membantu dalam proses berjalannya program kerja.

Pada total 9 program kerja yang dijalankan, terdapat 5 program kerja dari Tim ini yang sudah terlaksana, dan 4 program kerja lainnya menyusul. Pada 2 program kerja utama, 1 dari kedua program sudah terlaksana pada tanggal 20 Maret. Rencana nya pada program kerja yang akan dilaksanakan kedepannya. 

LP2M berharap agar mahasiswa tim kkn Desa Sumbergondo tidak hanya melanjutkan program kerja dari tim kkn sebelumnya, namun membuat inovasi kreatif yang terbarukan atau program kerja baru. Hal demikian bertuju agar, Program kuliah kerja nyata/dapat turut andil dalam kemajuan desa mitra.